Baru bergabung di putaran kedua, bermain selama 1066 menit dan mencetak 4 gol, menjadi catatan tersendiri bagi pemain tengah Persib Bandung, Miljan Radovic. Selain piawai dalam mengatur tempo permainan, pemain asal Montenegro ini piawai juga dalam mengeksekusi bola mati.
Radovic tampaknya kerasan tinggal di kota kembang. Kepada Simamaung, pemain bernomor punggung 58 Ini berharap bisa dikontrak kembali musim depan.
“Saya sangat senang bermain di sini. Saya sangat senang kalau bisa bertahan. Kontrak habis akhir Juli dan I hope stay here,” ujar Radovic di kamar ganti stadion Siliwangi, Selasa (7/6).
Mengenai dua pertandingan yang akan dilalui melawan Persela dan Deltras, Radovic mengatakan bahwa Pemain Persib harus waspada dan berkonsentrasi secara penuh. Kemenangan menjadi harga mati bagi pemain yang lahir 18 Oktober 1975 ini.
“Melawan keduanya, kita harus punya konsentrasi besar. Persib harus menang karena lebih baik dari Persela dan Deltras,” ujar pemain Eropa satu-satunya di Persib musim ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar